Back
HomeBeritaPerkuat Mutu Pendidikan Vokasi, Polbangtan Manokwari tingkatkan Implementasi SPMI

Perkuat Mutu Pendidikan Vokasi, Polbangtan Manokwari tingkatkan Implementasi SPMI

Share:

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Manokwari melalui Unit Penjaminan Mutu (UPM) terus berkomitmen dalam peningkatan kualitas perguruan tinggi vokasi kementerian pertanian secara berkelanjutan.Upaya itu dilakukan dengan menggelar sosialisasi terhadap implementasi dokumen Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) yang mengundang setiap unit.

Hadir membuka kegiatan tersebut, Direktur Polbangtan Manokwari, Purwanta menyampaikan UPM merupakan unit yang memiliki peranan penting dalam penentuan mutu suatu instansi termasuk Polbangtan Manokwari. UPM dalam melaksanakan tugasnya perlu memastikan 3 tugas pokoknya dapat terjalan yakni SPMI, Akreditasi dan Sertifikasi.

“Untuk mencapai hal tersebut, kita perlu berkolaborasi bersama antar setiap unit yang ada. Karena idealnya setiap unit memiliki peranan masing-masing dalam mencapai setiap standar yang telah di tetapkan,” ungkap Purwanta

“Kita harus memastikan implementasi SPMI dapat berjalan secara konsisten. Kita harus menjadikan mutu sebagai budaya sehingga dapat berjalan pada keseharian,” tambahnya.

Kegiatan yang berlebel Workshop itu mengundang pemateri secara online dari Staf Ahli Penjaminan Mutu Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, Era Purwanto. Berlangsung dengan seri diskusi, Polbangtan Manokwari mendapatkan banyak pencerahan tentang peningkatan mutu internal.

Era Mengajak para dosen untuk mendukung kegiatan Penjaminan Mutu dengan menjadi Auditor. Seperti diketahui bahwa Polbangtan Manokwari telah memiliki 6 Auditor.

Sebagai informasi Polbangtan Manokwari juga menghadirkan pemateri Dari Direktorat sumber daya, Dirjen pendidikan tinggi, riset dan teknologi, Yusni BR Taringan yang membahas tentang sosialisasi Dupak dosen.

Pada searing season yang berlangsung, terlihat antusias dosen dalam memperoleh tips dan trik dalam memenuhi perolehan dupak sebagai persyaratan kenaikan pangkat dan jabatan Fungsional dosen.

Lainnya

Open chat
Scan the code
Humas Polbangtan Manokwari
Hallo, ada yang bisa kami bantu?