Back
HomeBeritaPerkuat Sektor Pertanian Melalui Bela Negara, Polbangtan Kementan Siapkan Insan Pertanian tangguh 

Perkuat Sektor Pertanian Melalui Bela Negara, Polbangtan Kementan Siapkan Insan Pertanian tangguh 

Share:

Politeknik Pembangunan Pertanian Manokwari dalam mengahasilkan insan pertanian yang tangguh melakukan pelatihan bela negara bagi mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023.

Pelatihan Bela Negara bertujuan untuk membangun semangat para pemuda yang akan mempertahankan keutuhan NKRI dengan menyediakan pangan bagi masyarakat Indonesia.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengatakan bahwa aksi bela negara tidak hanya dilakukan dengan mengangkat senjata. Banyak contoh aktualisasi bela negara yang bisa dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.

“Saatnya kita menjadi pejuang dan menjadi pembelaan negara. Jadi kita tidak boleh lagi abai, tidak boleh biasa biasa aja, tidak boleh tidur dalam menghadapi tantangan yang terjadi.” Ungkap SYL

Sementara, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian(BPPSDMP), Dedi Nursyamsi, menyampaikan, Pembangunan pertanian diawali dengan pembangunan SDM-nya.

“Untuk itu, Mahasiswa Polbangtan harus menjadi pendekar-pendekar pertanian yang andal. Yang mampu menghasilkan pangan. Demi terwujudnya swasembada pangan Indonesia. Sekaligus menjadi lumbung pangan dunia.” Jelas Dedi

Pelaksanaan bela negara berlangsung selama 3 hari dengan menggandeng KODAM XVIII Kasuari Papua Barat. Diakhir kegiatan, ditutup dengan seremonial pembakaran api unggun dan penciuman bendera merah putih yang dipimpin langsung oleh Aster kasdam XVlll/Kasuari Kolonel Inf Tamimi Hendra Kusuma.

Wakil Direktur III, Susan C Labatar mengatakan bahwa untuk memperkuat sektor pertanian kalian harus menjadi pribadi yang tangguh dan pantang menyerah. Sehingga melalui kegitan bela negara ini, diharapkan mampu membangkitkan semangat para mahasiswa baru untuk terus memajukan sektor pertanian.

“Jangan pernah menyerah dan tetap semangat. Karena semangat merupakan modal utama dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab.” Kata Susan

Ia menambahkan bahwa pertanian tetap berdiri kokoh karena adanya insan pertanian yang tangguh, yang terus menyediakan pangan bagi masyarakat Indonesia ditengah gempuran berbagai ancaman.

“Untuk itu kalian muda, Kalian harus mengambil peran untuk mengukir prestasi dengan ketangguhan mental, fisik dan pikiran untuk pertanian masa depan,” terang Susan

Lainnya

Open chat
Scan the code
Humas Polbangtan Manokwari
Hallo, ada yang bisa kami bantu?